Paket Pendakian Gunung Gede Pangrango, Siap Nanjak!

Paket Pendakian Gunung Gede Pangrango merupakan pilihan yang tepat bagi yang ingin muncak ke Gede Pangrango namun tidak mempunyai cukup waktu untuk melakukan berbagai persiapan. Terutama bagi mereka yang mempunyai kesibukan tinggi dan ingin memanfaatkan jeda liburan yang singkat untuk relaksasi.

Dengan memilih paket mendaki Gunung Gede Pangrango maka tidak akan banyak waktu yang terbuang untuk mengurus hal-hal seperti, mengurus simaksi, mencari basecamp atau penginapan, porter dan lainnya. Calon pendaki hanya perlu mempersiapkan dan membawa perlengkapan pribadi, menentukan tanggal pendakian, kemudian datang ke lokasi pendakian (basecamp), selebihnya biar kami yang urus.

Paket Pendakian Gunung Gede Pangrango
Para pendaki di puncak Gede. (Foto: Dj Mahendra)

Apakah ini semacam Open Trip Gunung Gede Pangrango? Bukan, karena akomodasi dan transportasi dari tempat tinggal menuju lokasi pendakian tidak termasuk dalam paket. Mungkin bisa juga disebut paket wisata Gunung Gede Pangrango karena layanan yang tercover dalam paket akan diberikan ketika sudah berada di lokasi wisata (lokasi pendakian).

Wah… kalau begitu enakan pake jasa Open Trip dong? Menurut mimin sih tergantung dari masing-masing pesertanya, karena open trip juga punya kelebihan dan kekurangan. Open trip sering juga disebut dengan trip gabungan. Para peserta biasanya tidak saling kenal karena paket ini terbuka untuk umum.

Kelebihan dari open trip diantaranya bisa menekan biaya dan sebagai alternatif bagi yang tidak punya teman travelling, karena akan barengan dengan peserta lain. Namun bagi mereka yang menginginkan liburan hanya bersama orang-orang yang dikenal saja dan merasa tidak nyaman jika harus barengan dengan orang “asing”, maka sifat open ini menjadi sebuah kekurangan. Selain itu, waktu jelajah tidak akan leluasa karena ada jadwal yang harus ditepati, itu diantara kekurangan open trip.

Ngomongin soal open trip, kalau kamu merencanakan Open Trip Gede Pangrango bisa banget loh bekerja sama dengan kami. Aturin saja akomodasi menuju lokasi pendakian, kami bisa beri arahan terkait moda trasnportasi dan rutenya jika diperlukan. Selebihnya, akomodasi dan hal-hal teknis di lokasi pendakian biar kami yang urusin 😀

Sebelum melanjutkan pembahasan tentang paket wisata pendakian Gunung Gede akan sedikit diulas tentang wisata Gunung Gede. Apa saja yang ada di Gunung Gede dan kenapa Gunung Gede seakan menjadi kiblatnya para pendaki di Jawa Barat?

Wisata Gunung Gede Pangrango

Gunung Gede Pangrango termasuk dalam wilayah Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP) yang merupakan salah satu dari Taman Nasional tertua di Indonesia. Secara geografis, TNGGP termasuk pada tiga wilayah yaitu kabupaten Cianjur, kabupaten Sukabumi dan kabupaten Bogor dengan total luas area 24.270 hektar.

Sebagaimana namanya, Taman Nasional ini memiliki dua puncak kembar, yakni puncak Gede (2.958 m dpl) dan puncak Pangrango (3.019 m dpl). Kedua puncak itu dihubungkan oleh gigir gunung serupa sadel pada ketinggian 2.400 mdpl, yang dikenal sebagai daerah Kandang Badak.

Objek wisata yang menjadi daya tarik utama Gede Pangrango merupakan wisata pendakian dengan tujuan puncak Gede maupun Pangrango dan Alun-alun Suryakecana sebagai lokasi favorit untuk berkemah.

Telaga Biru

telaga biru gede pangrango
Telaga Biru. (Foto: Nuke Ayundria)

Danau kecil, sekitar 5 hektar di ketinggian 1.575 meter diatas permukaan laut (mdpl) yang berjarak 1,5 km dari Pintu Masuk Jalur Pendakian Cibodas. Dinamakan Telaga Biru karena saat terkena matahari danau ini terlihat berwarna biru, ini disebabkan terdapat ganggang berwarna biru di danau tersebut.

Air Terjun Cibeureum

air terjun cibeureum gede pangrango
Air terjun Cibeureum. (Foto: Murdini)

Air terjun dengan ketinggian sekitar 50 meter, anda harus berjalan kaki sekitar 2,8 km dari pintu cibodas untuk mencapai kawasan ini. Disekitar air terjun dapat ditemukan lumut merah yang merupakan lumut endemik di jawa barat.

Air Panas

Lokasinya berada di jalur pendakian Cibodas, dengan jarak sekitar 5,3 km atau 3,5 jam berjalan mendaki dari pintu masuk jalur pendakian Cibodas.

Kandang Batu dan Kandang Badak

Kandang Badak dikenal sebagai salah satu pos favorit untuk Pendakian Gede Pangrango jalur Cibodas. Merupakan salah satu pos idola untuk bermalam karena terdapat cukup sumber air, toilet dan mushala.

Lokasinya bnerada pada ketinggian 2.220 m. dpl dengan jarak 7,8 km atau 3,5 jam perjalanan dari Cibodas.

Meskipun areanya tidak seterbuka (cukup rimbun) Alun-Alun Suryakencana, namun Kandang Badang merupakan lokasi favorit untuk berkemah.

Alun-Alun Suryakencana

Alun-alun Suryakencana sebuah dataran seluas 50 hektar pada ketinggian 2.750m dpl, dan berada di sebelah timur puncak Gede. Arealnya yang luas dan terbuka menjadi tempat favorit untuk berkemah bagi para pengujung gunung Gede Pangrango.

keindahan alun-alun suryakencana
Alun-alun Suryakencana. (Foto: Kamil Faisal)

Lokasi ini ini banyak ditumbuhi tanaman Edelweiss yang disebut-sebut sebagai bunga abadi. Panorama Alun-Alun Suryakencana sangat indah terutama pada saat malam hari dan sunrises menjadikan salah satu destinasi yang wajib dikunjungi ketika mendaki Gede Pangrango.

Puncak dan Kawah Gunung Gede

Panorama berupa pemandangan matahari terbenam/terbit, hamparan kota Cianjur-Sukabumi-Bogor terlihat dengan jelas, atraksi geologi yang menarik dan pengamatan tumbuhan khas sekitar kawah. Di puncak ini terdapat tiga kawah yang masih aktif dalam satu kompleks yaitu kawah Lanang, Ratu dan Wadon yang berada pada ketinggian 2.958 m. dpl.

panorama pucak dan akwah gunung gede
Panorama puncak dan Kawah Gede. (Foto: Agung Budi Santoso)

Sekarang sudah tahu kan destinasi-destinasi menarik di Gde Pangrango, selanjutnya kita ke pembahasan inti yaitu paket naik Gunung Gede Pangrango. Apa saja yang include dan exclude pada paket yang kami tawarkan? Jalur pendakian Gede Pangrango mana yang bisa dipilih? Apa saja yang harus disiapkan pendaki? Yuk simak berikut ini penjelasannya.

Paket Pendakian Gunung Gede Pangrango

Nikmati panorama sunrise di puncak Gunung Gede dan kesan kemping di Alun-Alun Suryakencana yang merupakan salah satu camping ground terbaik di area pegunungan Indonesia. Mendaki Gunung Gede merupakan salah satu destinasi yang cocok untuk mereka yang berada di wilayah Jabodetabek, bandung dan sekitarnya dan ingin berwisata alam dengan rentang waktu yang cukup pendek yaitu 2 hari 1 malam.

Ketentuan Umum

Jumlah pendaki minimal 5 orang dengan pendakian dimulai dari kawasan Gunung Putri (via Putri) atau Cibodas, sudah tersedia basecamp untuk beristirahat. Bagi pendaki yang datang menggunakan kendaraan pribadi, tersedia lahan parkir dan penitipan kendaraan. Apabila menginginkan tempat istirahat yang lebih tenang, nyaman dan private bisa menginap di penginapan dengan konsep homestay maupun cottage.

Para pendaki harus sudah berkumpul satu malam sebelum hari pendakian (misal: pendakian hari Sabtu pagi, maka berkumpul sejak Jumat malam) dengan agenda awal berupa briefing teknis dan pengecekan alat.

Pendakian dimulai pagi hari dengan tujuan Kandang Badak atau Alun-alun Suryakencana untuk camp dan beristirahat sebelum melanjutkan pendakian ke Puncak Gunung Gede untuk menikmati terbitnya matahari (Sunrise). Jalur yang sama akan digunakan untuk turun kembali ke titik awal pendakian.

Include Paket Mendaki Gunung Gede

  • SIMAKSI (perizinan)
  • Asuransi
  • Surat sehat
  • Team Rescue
  • Homestay/Basecamp
  • Tenda
  • Matras
  • Sleeping Bag
  • Porter
  • Peralatan Masak

Informasi selengkapnya terkait harga paket, fasilitas dan ketentuan lainnya silahkan menuju ke halaman Paket Pendakian Gunung Gede Pangrango.

Layanan Lain (Opsional)

  1. Rental perlengkapan mendaki tersedia berbagai macam tenda, carrier, sepatu, cooking set, kompor, matras, sleeping bagfly sheethammocktrekking pole, alat penerangan, rain cover dan lain-lain.
  2. Transportasi kendaraan ke lokasi pendakian (basecamp) area Jabodetabek dengan rute yang kami layani mencakup area Bogor, Bekasi, Jakarta, Depok, Tangerang dan Karawang.
  3. Penginapan private berupa homestay dan cottage.

Informasi selengkapnya terkait layanan lainnya bisa cek di sini.

Penutup

Demikianlah tulisan tentang paket pendakian Gunung Gede Pangrango semoga menjadi salah satu referensi bagi yang sedang merencanakan liburan terutama wisata alam pegunungan.

Bagikan tulisan ini:
INFOGEPANG
INFOGEPANG

Melayani jasa akomodasi pendakian gunung Gede Pangrango berupa penginapan, guide & porter, transport, rental perlengkapan dan paket pendakian. Informasi terkait layanan silahkan menghubungi kami.